Senin, 25 Mei 2020

3+ Lampu Belajar Rekomendasi By

Lampu LED Miniso

Lampu belajar Miniso

Lampu belajar yang pertama adalah lampu LED Miniso. Lampu ini sangat cocok sebagai wadah aksesoris di tempat belajar kamu.

Lampu LED ini dapat dihidupkan hanya dengan sentuhan, yaitu touch switch pada tombol On/Off.

Yang menarik dari lampu yang diciptakan oleh perusahaan jepang ini adalah adanya tempat lemari yang dapat menyimpan berbagai aksesoris peralatan kerja seperti pensil, pulpen bahkan dapat diputar sampai 360 derajat.

Jika kita melihat sekilas, lampu ini memiliki design yang simpel dan berkualitas tinggi dengan batang yang fleksible.

Berikut ini beberapa fitur dan spesifikasi sebagai berikut:
  • Dimensi: 11,6 cm x 8 cm x 50 cm,
  • Dilengkapi Built in Rechargeable battery sehingga bisa diisi ulang saat kapasitas baterai habis,
  • Portable LED table lamp reading (dapat diputar 360 derajat atau ditekuk),
  • Warna: Putih,
  • Warna Cahaya lampu: Putih,
  • Touch switch (dapat dinyalakan dengan sentuhan),
  • Kabel USB 2.0 data untuk charger,
  • Material bahan: ABS, LED high quality,
  • Volt: 36v,
  • Power: 5 watt,
  • Buku manual,
  • Eye Protection,
  • Berat: 850 gram,
Kalau berbicara mengenai harga, lampu Miniso dibanderol berkisaran Rp 150.000,00- sampai Rp 200.000,00-

Lampu LED Love Eye YoungPro

Lampu LED Belajar Love Eye YoungPro

Lampu belajar kedua yang selanjutnya adalah Love Eye. Lampu ini didesain menggunakan berbagai sumber daya diantaranya listrik PLN, powerbank, USB pada komputer (PC) atau laptop.

Lampu Love Eye  ini diciptakan agar lebih mudah dibawa kemana saja saat traveling atau liburan bersama keluarga, ringan, fleksibel dan lampu LED ini dapat juga digunakan sebagai lampu cadangan ketika mati listrik.

Berikut beberapa spesifikasi dan fitur yang ditawar oleh lampu belajar yang satu ini sebagai berikut:

  • Terdapat 3 level keterangan cahaya,
  • Terdapat 1 buah Touch Button,
  • Leher lampu yang elastis yang bisa diatur panjang sampai 24 cm.
  • Go Green
  • Warna: putih dan pink,
  • 1 set box: 1 lampu led meja, kabel USB 2.0 untuk mengisi ulang daya baterai.
  • Garansi: 12 bulan / 1 tahun.
Lampu Love Eye ini harga yang ditawarkan sangat murah dan terjangkau berkisaran Rp 35.000,00- sampai Rp 40.000,00-

Lampu LED Meja Baymax

Lampu LED Meja Baymax
Lampu LED ini didesain menyerupai tokoh karakter kartun pada Film Big Hero 6 tidak lain adalah Baymax yang aksi lucunya membuat para penonton terbahak-bahak olehnya.

Lampu belajar satu ini dapat melengkapi kebutuhan kamu akan pencahayaan baik itu di meja belajar, kerja ataupun ruangan lainnya.

Lampu ini dapat difungsikan sebagai hiasan meja yang menarik, lucu dan menambah kecerian pada saat tidak digunakan.

Apabila kamu ingin menggunakan lampu LED ini, maka pertama-tama kamu buka bagian kepala Baymax ke atas dan lampu dapat digunakan untuk menerangi kegelapan ruangan meja kerja kamu.

Untuk kualitas cahaya pada lampu ini sangat terang dan memiliki ketahanan yang cukup awet.

Lampu Baymax sangat fleksibel dan dapat diatur ketinggiannya dengan menarik ke atas pada leher lampu Baymax.

Lampu LED ini dapat diisi ulang apabila cahayanya sudah meredup, kemudian konektor charger disambungkan ke stop kontak.

Berikut beberapa spesifikasi dan fitur yang ditawar oleh lampu meja sebagai berikut:
  • Material: ABS Plastik,
  • Dimensi: 15,5 - 17cm dan tertutup 22 cm
Lampu Baymax ini harga yang ditawarkan sangat murah dan terjangkau berkisaran Rp 50.000,00- sampai Rp 70.000,00-

Lampu Baca Arsitek


Menggunakan fitting standar, yaitu E27 dan maksimal pemasangan 100 Watt. Lampu LED ini didesain untuk ruangan belajar, perkantoran maupun tempat yang memerlukan pencahayaan khusus.

Lampu LED ini diciptakan menggunakan bahan baku besi dari bahan pilihan yang metal, halus dan kokoh sehingga dapat diatur tinggi dan rendanya maupun kemiringan baik pada kepala maupun kaki bahkan lampu ini bisa dijepit di meja.

Adanya tombol lampu yang dapat diatur On/Off dan terdapat tiga siku yang dapat ditekuk juga tinggi sampai kurang lebih 55 cm.

Berikut beberapa spesifikasi dan fitur yang ditawar oleh lampu meja sebagai berikut:
  • Model NO: JM-800 + Free Jepit
  • Warna: Hitam
  • Voltase: 220V/50Hz
  • Power: Max 100 Watt
  • Fitting: E27
  • Kap Besi
  • Flexible pendukung bar materi besi
  • Alas Plastik
Lampu arsitekini ini harga yang ditawarkan berkisaran Rp 100.000,00- sampai Rp 150.000,00-

This Is The Oldest Page


EmoticonEmoticon